Hal itu dilakukan untuk memperkuat keandalan listrik yang menopang perekonomian di wilayah tersebut.
PLN terus fokus untuk mempercepat pembangunan dua jaringan transmisi yang akan menjadi penguat tol listrik di Pulau Sumatera.
Baca Juga:
Jelang HUT RI, 13 Desa di Kabupaten Sintang Kini Terang dengan Listrik PLN
Untuk mempercepat proyek Tol Listrik, PLN membangun Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 275 kV Gumawang-Lampung 1.
Pembangunan infrastruktur kelistrikan ini untuk mengantisipasi beban puncak Provinsi Lampung yang telah mencapai 1.200 megawatt (MW).
Hal tersebut menunjang pertumbuhan sektor industri, pariwisata dan pengembangan listrik pedesaaan dengan kenaikan rata-rata 8 persen per tahun.
Baca Juga:
Usulkan PMN 2025 Capai Rp3 Triliun, PLN Paparkan Alokasi Penggunaannya
Pembangunan SUTET ini mendapat respons positif dari Pemerintah Pusat dan Provinsi Lampung.
Asisten Deputi Infrastruktur Dasar, Perkotaan dan Sumber Daya Air, Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Kemenko Marves), Rahman Hidayat mengatakan, pihaknya mengapresiasi sinergi PLN dan PTPN.
“Penugasan pemerintah sudah jelas, proses pembangunan transmisi SUTET ini dilaksanakan secara paralel dengan pembangunan PLTU, transmisi harus dipastikan siap agar PLTU dapat segera beroperasi. Kami sangat mengapresiasi sinergi yang terjalin antara PLN dan PTPN atas kerja sama dan koordinasi selama ini sehingga pembangunan ini dapat segera diselesaikan dengan baik," ujarnya.