Ternyata saat dicek lebih lanjut, banyak stok barang yang keluar tidak sesuai dengan jumlah pemasukan.
"Dari situ baru kita cek CCTV, ternyata benar ada sekelompok orang ngambil itu barang," kata Afit.
Baca Juga:
Hujan Es Guyur Empat Desa di Lampung Utara, Sejumlah Rumah Warga Rusak
Afit mengaku tak mengetahui apakah peristiwa tersebut sudah dilaporkan ke aparat kepolisian setempat.
"Kalau itu sih kurang tahu, karena itu tergantung bosnya," kata Afit.
Polisi Imbau Korban Bikin Laporan
Baca Juga:
Bocah 5 Tahun Terseret 2 Km, Mobil Fortuner Nyaris Dibakar Warga di Lamtim
Kasatreskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Devi Sujana menyatakan, belum mengetahui laporan tersebut.
Dirinya akan mengecek terlebih dahulu laporan tersebut di tingkat Polsek.
"Nanti saya cek laporannya," kata Devi, Jumat (18/3).