Puncak Mas Lampung (Foto: @thetraveling_spark)
Puncak Mas merupakan kawasan wisata yang berada di area perbukitan Kota Tapis Berseri. Berjarak 15 menit dari pusat kota. Dari tempat ini pengunjung bisa meihat pemandangan Bandar Lampung dari ketinggian. Tak hanya itu, lokasi ini memiliki hawa yang sejuk.
Baca Juga:
Kenang Ryanto Ulil, Brigjen TNI Elphis Rudy: Saya yang Antar Dia Jadi Polisi, Kini Antar ke Peristirahatan Terakhir
Puncak mas menjadi tempat wisata di Bandar Lampung yang wajib dikunjungi bila Anda sedang berada di sini. Untuk harga tiketnya cukup murah yakni Rp20.000.
7. Teropong Kota Bukit Sindy
Teropong Kota (Foto: pinterest)
Baca Juga:
OTT di Bengkulu, KPK Amankan 8 Pejabat dan Sita Sejumlah Uang Tunai
Teropong Kota Bukit Sindy menjadi tempat wisata di Lampung yang lagi hits . Tempat wisata ini berada di tengah-tengah kota yakni di Jalan Tamin, Pasir Gintung, Kecamatan Tanjung Karang Pusat.
Harga tiket masuknya juga murah meriah, cukup Rp10.000 pengunjung sudah bisa memasuki tempat wisata yang satu ini. Dibuka sejak tahun 2017, tempat ini sukses menjadi primadona tempat nongkrong pemuda di kota ini.
Disarankan, Anda mengunjungi Tempat Wisata di Bandar Lampung ini pada malam, karena pengunjung bisa menikmati indahnya lampu Kota Bandarlampung dari bukit ini.